Kamis, 20 Februari 2014

Tortilla Wrap and Chips

Presentasi dari temanku kali ini bertopik tentang TORTILLA, cukup menarik sih topiknya. .
Namun sayang penjelasan dari presentasi temanku tadi hanya beberapa yang teringat dan yang lainnya yang tidak tercatat sudah tidak ingat lagi =,=" jadi ada beberapa info yang aku dapatkan dari hasil browsing dan berikut ini hasilnya..
Tortilla merupakan makanan yang sekarang mendunia. Tortilla itu roti yang tidak menggunakan ragi sehingga bentuknya pipih atau datar (tidak mengembang). Biasanya lebih banyak dibuat dari jagung giling, namun ada juga yang dibuat dari gandum.
              
Tortilla Jagung
Tortilla Gandum
History, berdasar etymology (ilmu asal kata) kata Tortilla berasal dari kata Torta yang artinya kue bundar. Oiya, cara bacanya Tortia lho. Asal mulanya dari negara Spanyol, orang sana memberi nama "tortilla" karena kemiripannya dengan kue dan telur dadar tradisional Spanyol. 
Perkembangannya, tortilla yang dibuat dari gandum itu merupakan inovasi setelah terigu dibawa ke dunia baru dari Spanyol. Di Arab atau di negara-negara Mediterania Timur dan Asia Selatan tortilla gandum ini sangat mirip dengan roti tanpa ragi yang ada di sana, namun ukurannya lebih kecil dan lebih tipis. Jika di Tiongkok dikenal dengan nama laobing, yaitu kue tebal bentuknya bundar seperti pizza. Sementara di India ada juga roti yang terbuat dari gandum yang mirip dengan Tortilla.
Cara pengolahannya:
1. Toast
2. Baked
3. Deep Fried
Cara penyajiaannya:
1. Wrap --> Burrito
2. Fold   --> Taco
3. Fried  --> Nachos
Masakan Olahan Tortilla: 
1. Burrito, terbuat dari tortilla gandum, isinya dapat berupa berbagai macam daging. Daging yang telah dimasak diisi ke dalam gulungan tortilla.
   
Burrito
2. Tacoterdiri atas gulungan atau lipatan tortilla yang diisi dengan berbagai macam masakan di dalamnya.
Taco

3. Nacho, terdiri atas keripik tortilla yang disiram dengan keju cair.
4. Taquitos, merupakan tortilla yang digulung kecil, isinya bisa daging sapi, daging ayam atau keju. Seringkali atasnya diberi bumbu seperti sour cream dan guacamole.
5. Quesadilla, dibaca "ke-sa-di-ya", arti dari bahasa Spanyol yaitu 'suatu benda kecil yang mengandung keju'. Quesadilla ini bisa berupa tortilla jagung atau tortilla tepung terigu yang berisi keju cair.
6. Guacamole, terbuat dari bahan dasar alpukat ditambah dengan lemon dan garam.
7. Chalupa, merupakan 'toasted platter' dalam masakan Mexico. Chalupa dibuat berbentuk cekung menyerupai perahu lalu diisi dengan berbagai bahan seperti irisan ayam, daging babi, bawang cincang, chipotle pepper, red salsa ataupun green salsa.
8. Sincronizada, sandwich berbasis tortilla. Berisi daging dan sebagian keju Oaxaca dan juga terdapat kacang refried kemudian dipanggang sampai keju mencair dan tortilla menjadi renyah.

Ternyata ada juga lho jagung yang berwarna biru dan dipakai sebagai salah satu bahan olahan masakan di Spanyol contohnya adalah Tlocoyo.
Uniknya lagi di sana terdapat "Tortilla Art" yaitu Tortilla panggang yang dilukis, umumnya dengan dilapisi acrylic dan dicat.

Ide Bisnis:
Tortilla chips diberi dengan saus karamel.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar